Medan, 12 Maret 2025 – Penerbit Az-Zahra Media Society dan Badan Wakaf Indonesia (BWI) Perwakilan Sumatera Utara secara resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dalam rangka penerbitan dan pencetakan buku yang bertujuan untuk menguatkan peran nazir wakaf . Penandatanganan ini dilakukan di kantor pusat BWI Perwakilan Sumatera Utara.
MoU ini menandai komitmen kedua belah pihak dalam mendukung kegiatan literasi yang berkaitan dengan pengelolaan wakaf dan peran penting nazir dalam konteks ini. Direktur Az-Zahra Media Society, H. Angga Syahputra, S.E.I., M.E.I., CBPA., serta perwakilan dari BWI, H. Solehuddin Sagala, SH., M.Si. (Ketua BWI Perwakilan Sumatera Utara), Dr. H. Muslim Marpaung, M.Si. (Sekretaris), Dr. H. Arso, SH., M.Ag. (Dewan Pakar), beserta para pengurus lainnya, H. Ahmad Sofyan Rangkuti, S.E., M.AP., Dr. H. Rudi Dogar Harahap, M.B.A., M.Hum., Dr. Mohd. Tohir Ritonga, Lc., M.A., dan Muhammad Ajri Darul Ikhsan, SH., turut hadir dan menyaksika penandatanganan MoU tersebut.
H. Angga Syahputra menyatakan, “Kami sangat antusias dengan kolaborasi ini karena akan memperluas wawasan tentang manajemen wakaf dan peran yang diemban nazir dalam konteks pengelolaan wakaf di Sumatera Utara.”
Sementara itu, H. Solehuddin Sagala menyambut baik kerjasama ini dengan mengatakan, “MoU ini merupakan langkah awal yang penting dalam meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya peran nazir dalam pengelolaan wakaf, serta mendukung literasi di bidang ini melalui publikasi buku. Lebih jauh H. Solehuddin Sagala menegaskan langkah ini merupakan sebuah terobosan penting yang dilakukan BWI Perwakilan Sumatera Utara bahkan untuk tingkat nasional”
Kedua belah pihak berharap bahwa kerjasama ini akan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan literasi wakaf dan pengetahuan tentang peran nazir dalam masyarakat Sumatera Utara. (AS)